Sekilas Profil

Device

KONI yang merupakan induk dari setiap cabang olahraga bertujuan untuk mewujudkan prestasi olahraga yang membanggakan, membangun watak, mengangkat harkat dan martabat kehormatan bangsa dalam rangka ikut serta mempererat, membina persatuan dan kesatuan, serta memperkukuh ketahanan nasional.

Dalam hal ini berarti bahwa KONI Papua Barat Daya induk dari setiap cabang olahraga di Papua Barat Daya untuk mewujudkan PROKLAMASI (Program Papua Barat Daya Meraih Prestasi)


Visi

Menjadikan KONI Papua Barat Daya sebagai organisasi yang independen dan profesional, untuk membangun prestasi olahraga daerah, guna mengangkat harkat dan martabat Papua Barat Daya.


Misi

Meningkatkan prestasi olahraga Papua Barat Daya, melalui pembinaan organisasi dan peningkatan sumber daya olahraga yang efektif, penggunaan sport science & technology, serta membangun karakter olahragawan guna menciptakan atlet yang berprestasi di tingkat daerah, nasional dan internasional.


Strategi & Program

Program KONI Papua Barat Daya disebut sebagai PROKLAMASI yaitu Program Papua Barat Daya Meraih Prestasi dengan melakukan berbagai program pemusatan latihan yang dilakukan di Kabupaten Papua Barat Daya yang terbagi menjadi :                           .

1. Berdasarkan Waktu

  • Rutin, merupakan program pembinaan yang secara rutin(continue) telah dilaksanakan oleh Klub dan Pengkab Cabor
  • Temporer/ Insidentil, yakni program pelatihan yang khusus untuk menghadapi event tertentu (PORPROV, KEJURDA, dll)

2.Berdasarkan Penyelenggara

  • Sentralisasi, Puslat yang dilaksanakan secara terpusat dalam rangka persiapan menghadapi event tertentu  dengan backup anggaran dari KONI dan Cabor sebagai pelaksana
  • Desentralisasi, Pelatihan yang  diserahkan kepada masing-masing pengkab cabor dengan anggaran MANDIRI

Tugas Pokok

Mengacu pada Anggaran Dasar KONI tahun 2014 Bab I pasal 5, maka Tugas KONI adalah :

  1. Membantu Pemerintah Daerah membuat kebijakan dalam bidang pengelolaan, pembinaan dan pengembangan olahraga prestasi.
  2. Mengoordinasikan induk organisasi cabang olahraga, organisasi olahraga fungsional serta koordinator olahraga tingkat kecamatan.
  3. Melaksanakan pengelolaan, pembinaan dan pengembangan olahraga prestasi berdasarkan kewenangannya.
  4. Melaksanakan dan mengoordinasikan kegiatan Pekan Olahraga Kabupaten (PORKAB).
  5. Membantu dan mendukung penyelenggaraan single event/kejuaraan- kejuaraan yang diselenggarakan oleh anggota.
  6. Melaksanakan evaluasi dan pengawasan untuk mencapai konsistensi antara kebijakan dan pelaksanaan.
  7. Menyebarluaskan semangat gerakan olimpiade.

Oleh karenanya, Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Papua Barat Daya berkomitmen membantu Pemerintah Papua Barat Daya dalam melaksanakan pengelolaan, pembinaan dan pengembangan olahraga di Papua Barat Daya berdasarkan program kerja yang telah dibuat oleh KONI dengan mempertimbangkan berbagai aspek dan evaluasi program pada tahun sebelumnya.

Dalam menjalankan kegiatan keolahragaan, KONI Papua Barat Daya selama ini telah menjalin kordinasi dengan berbagai elemen terkait dan komunikasi yang intensif untuk mewujudkan kinerja organisasi yang baik dari tahun ke tahun.

Prinsip efektifitas dan efisiensi dalam penataan organisasi terus dilakukan agar segala permasalahan yang muncul dapat diselesaikan dengan cepat, tepat dan tuntas.